Senin, 28 Januari 2013

tumbuhan yg hidup di daerah lembab

TUMBUHAN YANG HIDUP di DAERAH LEMBAB Makhluk hidup yang ada di alam ini sangat banyak ragamnya. Namun tidak semua makhluk tersebut dapat bertahan hidup sampai sekarang. Ada beberapa jenis makhluk hidup yang punah karena tidak dapat menyesuaikan diri dengan kondisi alam atau lingkungannya. Seleksi alam selalu terjadi, makhluk hidup yang dapat menyesuaikan diri dengan kondisi alam akan bertahan hidup, adapun makhluk hidup yang tidak dapat menyesuaikan diri perlahan-lahan akan mati dan akan punah. Setiap makhluk hidup memerlukan lingkungan hidup yang sesuai. Kemampuan organisme menyesuaikan diri dengan lingkungannya disebut adaptasi. Semakin tinggi kemampuan adaptasi suatu organisme, semakin tinggi kemungkinan lestarinya jenis organisme tersebut. Berikut ini akan dibahas tentang adaptasi morfologi pada tumbuhan. Tumbuhan ada yang hidup di darat, ada yang hidup di air, ada yang hidup di tempat kering, dan ada pula yang hidup di tempat basah. Perbedaan kondisi lingkungan tempat hidup menyebabkan bentuk adaptasi morfologis yang berbeda pula. Penyesuaian diri tumbuhan di lingkungan darat sangat dipengaruhi oleh persediaan air, kesuburan tanah, curah hujan, kelembaban, dan suhu. Berdasarkan tempat hidupnya, tumbuhan dapat dibedakan sebagai berikut: A . Tumbuhan higrofit, yaitu tumbuhan yang hidup di lingkungan lembab. Adaptasi morfologinya adalah sebagai berikut: daun lebar, tipis, banyak stomata. Sering melakukan gutasi. Adaptasi organisme di lingkungan air sangat dipengaruhi oleh kadar garam, kadar oksigen, intensitas cahaya, dan kedalaman air contoh tumbuham daerah lembab

tumbuhan yg hidup di daerah lembab